Pasukan Kostrad Raja Aibon Hadiri Undangan Ibadah Perayaan Natal
Jendela Jurnalis, Intan Jaya –
Matahari baru setinggi tombak. Letkol Inf. Ardiansyah alias Raja Aibon Kogila, didampingi Kapten Inf. Poltak Siahaan alias Panglima Mamba dan Letda Inf. Kevin, bergerak dari Pos Mamba menuju Pos Koper (Kodim Persiapan), Minggu, 4 Desember 2022.
Sepanjang perjalanan, Raja Aibon dan Panglima Mamba, berdiskusi tentang percepatan pembangunan Gereja Bazemba dan Giat dalam rangka perayaan Natal. Sampai di Pos Koper, Raja Aibon Kogila dan Panglima Mamba, melihat perkembangan program Ketahanan Pangan, didampingi oleh Lettu Inf. Abdul Basyir alias Bos Koper.
“Alhamdulillah, semua udah mulai kelihatan hasilnya. Lele, dari 10.000 ekor, hanya 10 yang mati. Jagung dan kacang panjang udah bagus. Ayam, besok kita naikkan dari Timika. Tinggal babi saja yang perlu perhatian lebih,” ucap Raja Aibon Kogila, saat evaluasi di singgasana Raja Aibon Kogila, bersama Panglima Mamba dan Bos Koper.
Tak berselang lama, datang Mayor Inf. Anjas si Perdana Menteri, didampingi Kapten Inf. Suryo sang Panglima Perang. Suryo menyampaikan, bahwa ada undangan ibadah bersama sore ini, dalam rangka Natal, di GKII (Gereja Kemah Injil Indonesia), jema’at Antiokia, Sugapa.
Tanpa menunggu lama, Raja Aibon kemudian memerintahkan kepada Poltak si Panglima Mamba, yang juga merupakan Gembala di Rumah Do’a Kalvari, Asrama Militer Satuan Yonif PR 305/Tengkorak, untuk menyiapkan Prajurit yang akan beribadah bersama. Suryo si Panglima Perang, ditugaskan menyiapkan Tim Pam, baik di sektor luar jauh, maupun di sekitar Gereja.
Sore hari, sebagian langit masih tertutup awan, karena sejak siang hari, Intan Jaya diguyur hujan yang cukup lebat. Panglima Mamba memimpin langsung Ksatria Tengkorak menuju GKII. Tak lupa, beberapa lembar Rupiah dari para Prajurit Kostrad, dibawa sebagai berkat, sumbangan untuk Gereja, bekal kehidupan nanti di akhirat. Drone matrice, mengawal pergerakan pasukan dari udara. Sementara Serda Hartanto dan pasukannya dari Pos J2, sudah siap di posisinya masing-masing. Sembari menjemput beberapa Prajurit di Pos J2, Panglima Mamba bersama para Ksatria, menyempatkan untuk melatihkan beberapa lagu rohani, dinyanyikan di Honei Rajawali, agar tidak ragu saat tampil di hadapan jema’at Gereja.
Sesampai di Gereja, nampak ratusan jema’at sudah hadir. Gembala Penehas Wandagau sebagai Ketua Panitia acara, mengatur agar jema’at tertib dan hikmat selama beribadah. Di bawah komando Panglima Mamba, para Ksatria Kostrad dari Karawang, kemudian membaur bersama warga. Tidak ada perbedaan antara warga asli dengan para pendatang yang memang sudah lama menetap di Intan Jaya, juga rekan-rekan Prajurit. Semua jadi satu, menunduk di hadapan Tuhan. Apalagi, salah satu Pendeta di GKII merupakan putra Batak, Bapak Musari Sinaga.
Tiba saatnya para jema’at menampilkan lagu-lagu pujian. Dimulai oleh kelompok anak-anak sekolah Minggu, perwakilan masyarakat dan ditutup oleh penampilan para Prajurit Kostrad. Poltak si Panglima Mamba, memimpin langsung anak-anak Raja Aibon Kogila, berdo’a di bawah mimbar Gereja, di hadapan para jema’at. Tak ada rasa canggung dari para Ksatria Tengkorak. Apalagi, selama di Karawang, seluruh Prajurit sangat rajin beribadah.
“Syalom. Bapak, Ibu, saudara semua, dengan nama Tuhan Yesus Kristus, selamat hari Minggu. Kami dari Satgas Yonif PR 305/Tengkorak, mewakili Raja Aibon Kogila, menyampaikan selamat hari Natal bagi kita semua. Terima kasih telah mengundang kami di Perayaan Natal di GKII ini. Kami dari Satgas Yonif PR 305/Tengkorak, pada kesempatan ini ingin berbagi berkat. Sedikit banyaknya, mudah-mudahan menjadi berkat bagi kita semua, menjadi berkat bagi perayaan Gereja dan menjadi berkat untuk seluruhnya jema’at Gereja ini,” ucap Kapten Poltak si Panglima Mamba, sambil menyerahkan sedikit berkat kepada Gembala Penehas Wandagau.
Dipimpin oleh Pendeta Musari Sinaga dan Pendeta Henok Tipagau, para jema’at beribadah dengan hikmat. Semua terdiam, mendengar khutbah dari dua Pendeta yang berdiri gagah di atas mimbar.
“Yang menjadi pertanyaan bagi kita, sudahkah Tuhan Yesus, sudahkan Kristus yang adalah Raja Damai itu, sudah mendiami hati kita di dalam hidup kita sehari-hari,” begitu sepenggal kalimat Pendeta Musari Sinaga saat berkhutbah, yang diulangi lagi oleh Pendeta Henok Tipagau, dalam Bahasa Moni.
Lagu Malam Kudus, menjadi penutup ibadah bersama perayaan Natal para Ksatria Tengkorak di GKII. Semua jema’at berdiri, mengucapkan pujian-pujian kepada Tuhan. Tak ada Giat lain dari para jema’at. Hanya kalimat-kalimat pujian diiringi musik yang terdengar.
Malam kudus sunyi senyap, kabar baik menggegap, bala surga menyanyikannya, kaum gembala menyaksikannya, lahir Raja shalom, lahir Raja shalom…
Selesai semua rangkaian ibadah, para jema’at kemudian saling menyalami. Itulah tanda persaudaraan dan juga wujud kebahagiaan. Semuanya, tak terkecuali para Ksatria Kostrad. Sebelum meninggalkan Gereja bersama para Pendeta dan Gembala serta para Tokoh Masyarakat, Ksatria Tengkorak kemudian berfoto bersama.
Di Pos, Raja Aibon Kogila sebenarnya tidak begitu tenang, karena acara selesai menjelang hari gelap. Bukan tanpa alasan. Para gerombolan KST setiap saat mengintai. Mungkin mereka tidak berani mengganggu ketika ibadah sedang berlangsung. Tapi selepas acara, di saat semua berpisah, membubarkan diri kembali ke tempat masing-masing, tidak menutup kemungkinan para gerombolan yang memang terkenal biadab, membuat kekacauan. Kelegaan hati pun datang, setelah Panglima Mamba menjumpai Raja Aibon Kogila, melaporkan bahwa semua Ksatria Tengkorak sudah kembali ke Pos masing-masing dalam keadaan aman, lengkap dan sehat. (AP)