Bulan: Maret 2025

IMG-20250331-WA0045

Rayakan Malam Takbiran, DKM Bani Husen Langgensari Sukses Gelar Festival Tabuh Bedug

Foto usai pengumuman pemenang festival

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka merayakan malam takbiran di Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Bani Husen menggelar acara 'Festival Tabuh Bedug Kemenangan' di Halaman Masjid Jamie Bani Husen Desa Langgensari yang diikuti oleh seluruh jama'ah dan warga sekitar khususnya Desa Langgensari Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang. Minggu 30/3/25).

Bertajuk 'Semarak Puncak Kemilau Ramadhan Bani Husen 1446 Hijriah,' dan dengan mengusung tema untuk memaksimalkan kreatifitas, serta memaafkan tanpa batas, acara tersebut sukses terselenggara atas kerjasama antara DKM Masjid Jamie Bani Husen, DKM Masjid Al-Hidayah dengan Ranting NU Desa Langgensari.

Selain itu, penyelenggaraan acara festival tabuh bedug tersebut juga didukung oleh Pemerintahan Desa (Pemdes) Langgensari dan juga Karang Taruna Desa Langgensari.

Penyelenggaraan acara festival

Dalam pelaksanaannya, acara diikuti oleh beberapa peserta yang kemudian dilombakan pada festival oleh dewan juri yang telah dipersiapkan oleh panitia. Adapun juri dalam acara tersebut meliputi 3 unsur diantaranya adalah Asep Dahyan, S.Pd., dari Unsur LASKI & Disparbud Kabupaten Karawang, Siti Hani Rohaeni, S.Sn., (Pegiat Seni Tari Karawang) dari Karang Taruna Kecamatan Cilamaya Kulon pada Bidang Seni dan Budaya dan Juri Kehormatan oleh H. Ujang Udirta selaku Kepala Desa Langensari.

Setelah melalui proses perlombaan dan melewati tahapan penilaian, akhirnya ditentukan bebepa pemenang diantaranya adalah untuk Juara 1 diraih oleh peserta dari RT. 002 (Glebod Band), sedangkan untuk Juara 2 diraih oleh RT. 004 (Era Mawana Band), dan pada Juara 3 diraih oleh RT. 005 (Dedi Band).

Selain juara 1,2 dan 3, ada juga nominasi Vocal Terbaik yang jatuh pada peserta dari RT. 003 (Sdr. Delon), untuk kategori Kostum Terbaik diraih oleh peserta dari RT. 004 (Era Mawana Band) dan untuk Koreografi Terbaik jatuh pada RT. 002 (Glebod Band). Sementara untuk kategori Suporter Favorit diraih oleh warga dari RT.005.

Dibawah Kepemimpinan Kyai Opah Khurtobah sebagai Ketua DKM Bani Husen yang telah memberikan kesempatan kepada Mbing Suryana (Izur) sebagai Ketua Panitia berdasarkan kesepakatan dalam rapat, tentunya telah mewarnai kemeriahan perayaan hari besar keagamaan khusunya di Idul Fitri 1446 Hijriah kali ini, hingga DKM Bani Husen berhasil menyuguhkan acara yang terbilang meriah dan menjadi sebuah moment pemersatu umat. (Nunu)*

IMG-20230529-WA0078-1024x717

Soroti Terkait Mangkraknya Pembangunan Jembatan Cicangor, Askun Sebut Kebijakan Gubernur ‘Ngaco’

Asep Agustian, S.H. M.H., / Askun (Ketua DPC Peradi Karawang)

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR – Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi mendapat kritik tajam dari Ketua DPC Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Karawang, Asep Agustian yang menilai telah mengecewakan warga Karawang karena janjinya memperbaiki jembatan Cicangor di Kecamatan Pangkalan, Kabupaten Karawang dalam waktu 2 minggu malah meleset.

Parahnya, solusi perbaikan jembatan rubuh di Cicangor dengan membangun jembatan bailey itu malah mangkrak dan pembangunannya berpotensi tidak bisa diteruskan.

"Coba bayangkan kalo itu tidak bisa diteruskan, padahal sudah menelan anggaran negara,"ujar Askun (sapaan akrab bagi Asep Agustian), Minggu, 30 Maret 2025.

Menurut Askun, sebagai Gubernur, Dedi Mulyadi terlalu banyak mencari sensasi dalam kontennya dibandingkan memberi solusi yang konkret bagi masyarakat.

"Ya perbaikan jembatan itu menjadi contoh bahwa kebijakan Gubernur itu ngaco, tidak melalui pertimbangan yang matang,"tuturnya, kecewa.

Askun juga menilai Dedi terlalu banyak bicara atau asal bunyi, serta memutuskan sesuatu seperti tanpa perhitungan yang matang.

"Coba cek saja, jembatan yang dijanjikan rampung dalam dua minggu itu justru mengalami keterlambatan, bahkan saat mulai digunakan terlihat miring dan membahayakan pengguna jalan," paparnya.

“Saya sangat kecewa. Seorang Gubernur seharusnya tidak asal bicara, tidak asal omong. Harusnya ada perhitungan matang, koordinasi dengan para ahli teknik jembatan, serta pihak terkait, termasuk Bupati Karawang. Jangan hanya sekadar membuat konten demi popularitas di media sosial,” tambahnya.

Ia juga mempertanyakan apakah proyek-proyek seperti Jembatan Bailey dan rencana program rumah panggung benar-benar untuk kepentingan masyarakat atau sekadar strategi pencitraan.

“Yang dibutuhkan masyarakat bukan konten, tapi hasil nyata,” tambahnya.

Askun menilai seorang pemimpin harus lebih berhati-hati dalam berjanji agar tidak mengecewakan rakyat.

“Jangan hanya karena memiliki jutaan pengikut di media sosial, lalu merasa paling hebat. Seorang pemimpin harus bertanggung jawab atas ucapannya. Ingat Negara ini tidak bisa dibangun oleh konten,” pungkasnya.

Lebih jauh, Askun juga menyoroti pengerjaan jalan Provinsi di Karawang oleh Pemerintah Provinsi Jawa Jawa Barat yang juga molor, padahal perbaikan jalan itu sangat penting mengingat digunakan dalam arus mudik lebaran tahun ini.

"Itu perbaikan jalan juga malah molor, akhirnya bikin banyak pemudik celaka karena jalan berlubang di Karawang," timpalnya.

Diberitakan sebelumnya, Bupati Karawang, Aep Saepuloh juga sempat geram terhadap perbaikan jalan di Karawang yang dikerjakan oleh Pemprov Jawa Barat.

Aep juga telah mengambil tindakan memanggil PPK 1.1 Jawa Barat guna meminta klarifikasi keterlambatan itu. Sebagai bupati, Aep juga sempat mengecam akan ikut memperbaiki jalan tersebut jika Pemprov tidak segera menyelesaikan perbaikan jalan di Karawang. (red)*

IMG-20250328-WA0048

Giat Ramadhan, Karang Taruna Kecamatan Cilamaya Kulon Berbagi Takjil

Foto dokumentasi pembagian takjil Karang Taruna Kecamatan Cilamaya Kulon

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka mengisi kegiatan di Bulan Suci Ramadhan, Pengurus Karang Taruna Kecamatan Cilamaya Kulon menggelar kegiatan berbagi takjil gratis kepada pengguna jalan. Jum'at (28/3/25).

Kegiatan tersebut digelar di 2 titik berbeda, yaitu untuk titik pertama digelar di Jl. Singaperbangsa dengan titik bagi yang terpusat di Kantor Desa Sumurgede. Sementara untuk titik kedua digelar di Jl. Syeh Quro yang terpusat di Simpang 3 Desa Bayurlor.

Dalam pelaksanaannya, para Ketua dan Pengurus Karang Taruna Desa turut serta berperan aktif dalam kegiatan tersebut, yaitu dengan melakukan pembagian tugas sesuai titik bagi yang terdekat dari desanya.

Dalam pantauan Jendela Jurnalis di titik pembagian pertama, yaitu di depan Kantor Desa Sumurgede juga turut serta dihadiri oleh Asan Permana selaku Kepala Desa. Bahkan, dirinya pun turut terlibat dengan membantu membagikan takjil kepada pengguna jalan.

Tak hanya itu, seusai pembagian takjil berlangsung bahkan Kepala Desa Sumurgede lah yang menyediakan takjil untuk berbuka puasa bagi pengurus Karang Taruna yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Kepada Jendela Jurnalis, Ramdhan Mutahar selaku Ketua Karang Taruna Kecamatan Cilamaya Kulon menuturkan bahwa digelarnya kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya agar seluruh pengurus bisa tetap menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam setiap kegiatan, baik untuk pengurus desa maupun pengurus di tingkat kecamatan.

Lebih lanjut, Ramdhan juga menerangkan bahwa kegiatan tersebut dapat sukses terselenggara karena kebersamaan dan partisipasi dari antar pengurus serta dukungan dari stakeholder pemerintahan di Wilayah Kecamatan Cilamaya Kulon, baik di tingkat desa maupun di tingkat kecamatan.

"Alhamdulilah, kegiatan positif ini dapat terselenggara berkat kebersamaan para pengurus desa dan kecamatan yang selama ini kita ketahui selalu aktif dan kolaboratif, serta berkat dukungan dan partisipasi juga dari pihak pemerintahan desa maupun kecamatan di Cilamaya Kulon," terangnya.

Dan atas terselenggaranya kegiatan tersebut, Ramdhan juga mengucapkan terimakasihnya kepada semua pihak yang terlibat dan turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. (Nunu)*

IMG-20250328-WA0043(1)

Berbagi Kebahagiaan, LSM F 12 Santuni Yatim Piatu dan Dhuafa

Foto pembagian santunan oleh Ketum F 12

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam momentum bulan suci ramadhan, lembaga swadaya masyarakat pasukan dua belas (LSM F12) berbagi kebahagiaan bersama anak yatim piatu dan dhuafa di markas besar dewan pimpinan pusat yang berada di jalan raya Cilamaya-Cikalong tepatnya di Dusun Surkalim desa Tegalwaru, Kecamatan Cilamaya Wetan, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa barat. Jum'at (28/3/25).

Dalam kesempatannya, Ketua umum LSM F 12 H. Ade Hidayat menceritakan kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap bulan ramadhan sekaligus bakti sosial kepada masyarakat sekitar.

“Alhamdulillah pada menjelang akhir bulan puasa ini kami sudah melaksanakan kegiatan tahunan di bulan ramadan, ada 1000 paket sembako untuk anak yatim piatu dan kaum dhuafa,” jelasnya.

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kebahagiaan bagi mereka dalam memenuhi kebutuhan dasar sekaligus menumbuhkan nilai kemanusiaan, serta memperkuat tali silaturahmi antar masyarakat diantaranya anak yatim dan kaum dhuafa," sambungnya.

H. Ade juga menambahkan, berharap kegiatan ini dapat menjadi keberkahan tersendiri bagi LSM Pasukan Dua Belas dan dapat menjadi lembaga yang berjalan sesuai tupoksinya serta dapat bermanfaat bagi masyarakat khususnya.

Salah satu penerima santunan, Pak Sarim mengucapkan berterima kasih pada LSM F 12 karena kembali diberi santunan berupa uang dan sembako.

“Bantuan ini tentu sangat bermanfaat, karena dapat membantu meringankan kebutuhan di bulan Ramadhan tahun ini,” tutur Pak Sarim.

Pak Sarim juga berdo’a semoga seluruh jajaran LSM Pasukan dua belas diberikan keberkahan oleh Allah Subhanahu wa ta’ala.
Dengan kegiatan ini, LSM F 12 menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat yang membutuhkan dan meningkatkan nilai kemanusiaan di masyarakat. (Pri)*

IMG-20250326-WA0095

Tutup Kegiatan AKAMSI, PKBM Tunas Makrifat Terapkan Semangat Dakwah dan Retorika Islami

Foto bersama usai pengumuman pemenang lomba

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka mengisi kegiatan di Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah atau Tahun 2025 Masehi, PKBM Tunas Makrifat menyelenggarakan kegiatan yang diberi judul AKAMSI (Aksi Anak Muslim di Bulan Suci) dan resmi menggelar penutupannya pada Rabu (26/3/25) dibarengi dengan acara buka puasa bersama.

Adapun penutupan kegiatan AKAMSI yang berlangsung meriah tersebut digelar oleh PKBM Tunas Makrifat di Aula Yayasan Ma'rifatullah yang terletak di Desa Karyamulya, Kecamatan Batujaya, Kabupaten Karawang.

Dalam pelaksanaannya, acara penutupan AKAMSi dihadiri oleh Kak Lulu Fauziah Rahman selaku salah satu 'Duta Baca Karawang' yang juga didaulat menjadi Juri Tamu dalam acara tersebut. Dimana kesediannya untuk hadir dan menjadi tim penilai juga menambah semaraknya lomba Dakwah tersebut. Mengingat, kesibukannya sebagai pegiat literasi serta prestasinya sebagai MC kondang dalam setiap acara, baik yang digelar formal maupun nonformal.

Selain itu, kehadiran Kak Lulu Fauziah juga diharapkan bisa menjadi motivasi bagi warga belajar maupun peserta dari kegiatan AKAMSI yang merupakan Warga Belajar pada program Paket B maupun Paket C. Mengingat bahwa AKAMSI digagas dengan tujuan untuk meningkatkan semangat dakwah dan retorika Islami di kalangan peserta, sekaligus juga merupakan salah satu upaya PKBM untuk merangsang minat Warga Belajar dalam mempelajari khasanah keislaman.

Hal tersebut sebagaimana yang disampaikan oleh Ira Novita Fitriyany selaku Kepala PKBM Tunas Makrifat. Selain itu, dirinya juga mengapresiasi antusiasme dari Panitia dan Warga Belajar atas terselenggaranya kegiatan AKAMSI tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi kekompakan panitia dan peserta hari ini. Kami sangat bangga sekali, para warga bisa mengikuti kegiatan dan melihat para peserta lomba yang bersemangat dalam menyampaikan pesan kebaikan melalui lomba Dakwah ini. Semoga kegiatan ini dapat terus menjadi wadah positif di tahun-tahun mendatang, dan ini harus terus dilanjutkan,” ujar Ira dalam sambutannya.

Dokumentasi seputar penutupan kegiatan AKAMSI

Untuk diketahui, pada kegiatan AKAMSI tersebut di isi dengan lomba pidato inspiratif dan penuh makna, dengan mekanisme penilaian juri berdasarkan aspek kefasihan isi, gestur, hafalan dalil serta tatacara penyampaian materi.

Lebih lanjut, acara kemudian ditutup dengan pengumuman pemenang lomba. Adapun untuk juara pertama diraih oleh Ummi Zahra Al Maulidia (Siswa kelas XII) Juara dua diraih oleh Jaya Sukmana dan Juara Ketiga oleh Talim yang keduanya saat ini duduk di kelas XI PKBM Tunas Makrifat.

Dengan berakhirnya AKAMSI yang disertai dengan acara buka puasa bersama dan juga didukung oleh komunitas literasi, antara lain Rumah Baca Nirmala (RBN) dan Moncer. Tak ketinggalan UMKM binaan yayasan Ma'rifatullah dengan produk andalannya yaitu 'Semprong Mak E' dan 'Oleng' tersebut diharapkan agar semangat dakwah dan kecintaan terhadap ilmu tetap terjaga di kalangan peserta dan masyarakat luas khususnya PKBM Tunas Makrifat. (Nunu)*

IMG-20250326-WA0077

Peduli Umat Melayani Rakyat, DPAC PKB Tempuran Bagikan Takjil Gratis

Jajaran Pengurus DPAC PKB Tempuran

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka mengisi kegiatan di Bulan Suci Ramadhan, Dewan Pengurus Anak Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPAC PKB) Kecamatan Tempuran menggelar kegiatan berbagi takjil. Rabu (26/3/25).

Kegiatan tersebut rencananya akan digelar selama 4 hari berturut-turut. Dimana kegiatan tersebut sudah berjalan selama 2 hari sejak kemarin dan masih akan berlangsung selama 2 hari kedepan.

Untuk titik lokasi pembagiannya, kegiatan tersebut diselenggarakan tak jauh dari perempatan Jalan Raya Desa Pagadungan, atau lebih tepatnya di jalan raya sekitar depan rumah Mulyana S.HI., (Wakil Ketua DPC PKB Karawang) yang kini menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Karawang dengan jabatan Ketua Fraksi.

Pembagian Takjil Gratis

Usai kegiatan berlangsung, Mulyana menerangkan bahwa takjil yang dibagikan oleh pengurus DPAC tersebut merupakan hasil produksi dari UMKM di wilayah Kecamatan Tempuran, dengan mekanisme membeli dagangannya untuk kemudian dibagikan secara gratis oleh puluhan kader yang dilibatkan dalam kegiatan tersebut kepada pengguna jalan dan warga setempat.

"Dengan mekanisme seperti itu, kita juga secara langsung bisa berperan serta dalam mendukung dan membantu UMKM lokal," ungkapnya.

Selain itu, melalui kegiatan tersebut juga DPAC Tempuran telah berhasil mengimplementasikan apa yang selama ini menjadi jargon 'Peduli Umat Melayani Rakyat' dari Partai yang diketuai oleh Gus Muhaimin tersebut. (Nunu)*

IMG-20250326-WA0049

Rayakan HUT ke-18 Tahun, Laskar NKRI Santuni Ratusan Yatim Jompo dan Bagikan Seribu Takjil

Foto kegiatan pembagian santunan untuk yatim dan jompo

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18 tahun, DPP Laskar NKRI menggelar kegiatan santunan untuk 180 anak yatim piatu dan jompo, pembagian seribu takjil kepada para pengendara yang melintas, serta kegiatan buka puasa bersama.

Kegiatan ini berlangsung di Sekretariat DPP Laskar NKRI, di Jl. Surotokunto Warungbambu Karawang Timur, Kabupaten Karawang - Jawa Barat, Rabu (26/3/2025).

Ketua Umum DPP Laskar NKRI, H. ME. Suparno menyampaikan, 18 tahun merupakan usia yang cukup dewasa dalam perjalanan sebuah organisasi. Dan Laskar NKRI akan menjadi garda terdepan sebagai Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang menegakkan kebenaran.

Melalui kesempatan ini, H. ME. Suparno menegaskan, Laskar NKRI siap mendukung program pemerintahan yang pro rakyat. Namun demikian, Laskar NKRI juga menyikapi soal stigma negarif pemerintah terhadap kebaradaan LSM atau Ormas.

Karena di sisi lain, LSM atau Ormas merupakan bagian kelompok masyarakat yang ikut terlibat dalam proses demokrasi pemilihan presiden, gubernur, walikota atau bupati.

"Bahkan Laskar NKRI ikut andil dan menjadi bagian yang ikut mensukseskan proses kepemimpinan bangsa hari ini," katanya.

"Termasuk ikut mensukseskan program-program pemerintah hari ini. Makanya tema HUT ke-18 tahun Laskar NKRI hari ini adalah Bersinergi untuk Negeri, Solidaritas untuk Sesama," timpal Ketum.

Arahan untuk Pengurus dan Anggota Laskar NKRI

H. ME. Suparno menegaskan, setiap pengurus dan anggota Laskar NKRI harus bergandengan tangan dengan siapapun.

Dan Ketum juga menegaskan, agar setiap individu Laskar NKRI tidak melakukan hal-hal atau perbuatan tercela. Khususnya mengenai isu minta-minta THR seperti yang tengah viral saat ini.

"Laskar NKRI harus selalu menjadi garda terdepan di dalam menegakkan kebenaran. Saya selaku ketua umum menghimbau dan menekankan, Laskar NKRI dilarang minta-minta,"

"Ini tolong dicatet sama temen-temen media semua. Bagi anggota Laskar NKRI yang melakukan tindakan bersalah, tolong laporkan ke saya, dan akan saya tindak tegas," kata Ketum.

Disampaikannya, Laskar NKRI dilahirkan bukan untuk kepentingan pribadi. Sehingga ketum berharap tidak ada anggota Laskr NKRI yang melakukan hal-hal yang tidak terpuji, khususnya perbuatan yang merugikan masyarakat.

"Saya tegaskan sekali lagi, Laskar NKRI akan menjadi garda terdepan untuk menegakkan kebenaran. Ingat, tidak boleh ada anggota yang minta-minta. Karena untuk melakukan kegiatan seperti ini (santunan), kita tidak pernah minta-minta,"

"Kita akan memberikan contoh yang baik, sehingga tidak semua Ormas atau LSM bisa di over generalisir ke arah stigma negatif," pungkas ketum. (red)*

IMG-20250325-WA0028

Ketua Karang Taruna Fajar Masawah Apresiasi Pemda Pangandaran Lakukan Persiapan Menyambut Liburan Hari Raya Idul Fitri 1446 H

Ketua Karang Taruna Desa Fajar Masawah, Iqbal Maulana Suherman

Jendela Jurnalis Pangandaran, JABAR - Karang Taruna Desa Masawah Apresiasi Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran dalam Menyambut Libur Panjang Hari Raya Idul Fitri 1446H yang sigap melakukan Pembenahan area Wisata yang ada di Kabupaten Pangandaran, ini menegaskan komitmen Pemerintah Daerah untuk mewujudkan Cita-citanya yang ingin menjadikan Pangandaran sebagai Destinasi Wisata kelas Dunia/Internasional.

Ketua Karang Taruna Desa Fajar Masawah Iqbal Maulana Suherman berharap Pemerintah Daerah juga melakukan hal yang sama di Area Wisata Madasari, yang mana Madasari bukan hanya terkenal dengan Pantainya saja tapi juga dengan Area Campingnya, Iqbal juga berharap Pemerintah Daerah mempertegas kembali Area atau Lahan Milik Pemerintah Yang ada di Desa Masawah, Terkhusus yang ada di Wilayah Madasari, dan meminta Pemerintah Daerah untuk tegas agar tidak membiarkan Lokasi Milik Pemerintah Daerah dapat dikuasai salahsatu kelompok maupun individu lainnya karena semua adalah Publik Area, ungkapnya.

Kami sangat tidak sepakat tidak akan ada Privatisasi Area di Wilayah Madasari Pangandaran apapun itu alasannya, Karena keindahan Madasari ini baik itu Pantai atau pun Alamnya harus bisa dinikmati dan dirasakan Oleh semua Khalayak, Madasari Harus bisa dinikmati dari segala sisi dan semua Penjuru, kami sangat Percaya Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran akan konsisten untuk membenahi dan mengembangkan Pariwisata yang melindungi kelestarian alam sekitar dan menjaga pelaku wisata lokal / kearifan lokal sebagai aset yang harus dikembangkan untuk kesejahteraan masarakat setempat ujar Iqbal. (ALN)*

IMG-20250324-WA0078

Pererat Kebersamaan, Keluarga Besar Yayasan Ratu Kencana Gelar Buka Bersama dan Bagikan Bingkisan THR

Ketua dan Pengurus Yayasan Ratu Kencana

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka mengisi kegiatan di Bulan Suci Ramadhan dan menjelang libur lebaran, Keluarga Besar Yayasan Ratu Kencana menggelar buka bersama sekaligus pembagian bingkisan dan THR yang diselenggarakan di Warung Lesehan Saung Sampora yang terletak di wilayah Kecamatan Rawamerta. Senin (24/3/25).

Mengusung tema "Merajut Silaturahmi, Mempererat Kebersamaan," digelarnya acara tersebut bertujuan untuk mempererat kebersamaan semua kepengurusan yang ada didalam Keluarga Besar Yayasan Ratu Kencana meliputi kelembagaan PKBM Ratu Kencana, PAUD Bhakti Kencana, Sanggar Seni Ratu Kencana dan beberapa bidang usaha lainnya yang berada dibawah naungan yayasan seperti CV. Raka Mas dan Toko Tesla.

Dengan dihadiri sekitar 50 orang lebih pengurus, kegiatan tersebut berjalan dengan penuh kehangatan dan penuh keakraban. Hal tersebut sebagaimana yang terlihat sejak awal hingga berakhirnya acara yang di isi dengan beberapa moment keseruan seperti ramah tamah dan dengan adanya games-games berhadiah yang telah disiapkan oleh Endah Komalasari, S.Pd., M.Pd., selaku Ketua Yayasan Ratu Kencana.

Selain itu, acara tersebut juga dihadiri oleh mitra kerja yayasan, diantaranya dari pengelola Ponpes Qorro Abadan Babussalam Cikande, pengelola Ponpes Sirojul Huda Al Burhani Cilebar dan Ketua Paguyuban Sanggar Tari Karawang.

Usai acara berlangsung, Sarip Hidayatulloh, S.E., M.Pd. selaku Kepala PKBM Ratu Kencana mengungkapkan bahwa acara tersebut merupakan acara tahunan yang biasa digelar setiap Bulan Ramadhan terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.

"Alhamdulilah, setiap tahun kita bisa menggelar acara seperti ini dengan tujuan untuk mempererat kebersamaan antar pengurus bersama mitra yayasan. Selain itu, kita juga bisa sekaligus membagikan bingkisan dan THR," terangnya.

Pada penutupan acara, tak lupa juga mereka mengabadikan moment kebersamaan tersebut dengan foto dan video bersama, seraya meneriakkan motto PKBM Ratu Kencana yang berisi 'Berkarya, Berbakti, Peduli' dengan penuh semangat. (NN)*

IMG-20250324-WA0011

Berbagi Kebahagiaan, Ayyubi Foundation Bagikan Bingkisan THR kepada 80 Guru Ngaji di Mekarjati

Foto saat pembagian bingkisan THR kepada Guru Ngaji di Wilayah Kelurahan Mekarjati, Karawang Barat

Jendela Jurnalis KARAWANG- Di bulan suci Ramadan yang penuh berkah dan kebaikan ini, Ayyubi Foundation memberikan kebahagian kepada 80 guru ngaji se-Kelurahan Mekarjati, Kecamatan Karawang Barat, dengan memberikan bingkisan dan Tunjangan Hari Raya (THR).

Owner Ayyubi Foundation, H. Shalahudin Alayyubi, mengatakan, pemberian THR ini bertujuan untuk memberikan penghargaan dan dukungan bagi guru ngaji yang telah mengabdikan diri untuk menyebarkan ilmu agama dan mendidik umat, baik di masjid, majelis taklim, maupun tempat-tempat pengajian lainnya.

“Pemberian bingkisan dan THR ini diharapkan dapat meringankan beban mereka, memberikan kebahagiaan di hari raya, serta menjadi motivasi untuk terus mengabdi dalam dakwah dan pendidikan agama,” ujar pengusaha muda yang akrab disapa Bang Ayyubi ini.

Pengusaha yang dikenal dermawan ini menambahkan, para guru ngaji merupakan ujung tombak dalam pendidikan agama dan pembinaan umat.

“Mereka tidak hanya mengajarkan ilmu agama, tetapi juga menjadi teladan dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, sudah sepatutnya mereka mendapatkan perhatian dan penghargaan atas dedikasi mereka yang luar biasa,” pungkasnya.

Untuk diketahui, selama bulan Ramadan 1446 H Ayyubi Foundation melakukan kegiatan-kegiatan kemanusiaan, di antaranya belanja bareng anak yatim, tebar zakat fitrah, berbagi buka puasa dan sahur, borong dagangan UMKM, sedekah yatim dan lainnya. (red)*