Jendela Politik

IMG-20230528-WA0026

Siap Berjuang All Out di Pileg 2024, Dede Anwar Hidayat Bertekad Fokus dalam Peningkatan Mutu dan Kualitas Dunia Pendidikan

DR. Anwar Hidayat, SH., MH, (Dede Anwar) Bacaleg DPRD Dapil VI Kabupaten Karawang

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR -
Usai resmi di usung DPC Partai PDIP Karawang dan telah terdaftar di KPU Karawang sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di Dapil VI Karawang, DR. Dede Anwar Hidayat menyatakan siap berjuang All out di kontestasi Pemilu legislatif tahun 2024.

Dede Anwar menegaskan, sebagai seorang pejuang, dirinya akan bertarung semaksimal mungkin meraih kursi DPRD Karawang dari Dapil VI.

"Tentu dengan strategi yang berbeda dengan calon lainnya, saya tidak peduli apakah nanti sistem Pemilu nya tertutup atau terbuka, saya akan tetap maju dan berjuang di Pemilu legislatif 2024," ungkapnya saat di temui awak media di kediamannya, Jum'at (26/5/2023).

Menurutnya, profesi yang dijalankannya sehari hari sebagai pengusaha dan akademisi itu sudah merupakan bentuk konsolidasi dan interaksi dengan masyarakat, walaupun dirinya tidak secara langsung menyampaikan kepada masyarakat akan maju sebagai Bacaleg.

"Semua berjalan alami saja," ujar Dede Anwar yang saat ini menjadi Wakil Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi DPC PDI Perjuangan Karawang.

Dede Anwar mengatakan, jika kelak dirinya terpilih menjadi anggota DPRD Karawang, dirinya akan fokus pada peningkatan mutu dan kualitas dunia pendidikan di Kabupaten Karawang, Karena pendidikan adalah pondasi utama kemajuan suatu daerah.

"Infrastruktur pendidikan adalah hal terpenting dalam meningkatkan indeks pembangunan sumber daya manusia, maka Pemerintah daerah dan legislatif harus fokus pada program pembangunan infrastruktur pendidikan di Karawang, dengan komunikasi dan kolaborasi yang baik dengan seluruh stakeholder saya yakin dunia pendidikan akan maju dan berkualitas," pungkasnya. (red)*

IMG-20230519-WA0011

Rahmat Hidayat Djati M.IP Unggul Sebagai Suara Terbanyak Versi Poling Kita untuk Bupati Karawang

H. Rahmat Hidayat Djati, M.IP, Ketua DPC PKB Karawang

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR -
Rahmat Hidayat Djati, MI.P Ketua DPC PKB Karawang, jelang Pilkada 2024 melonjak paling tinggi diantara enam nama Calon Bupati (Calbup) Karawang berdasarkan hasil Pollingkita.

Polling kita mengeluarkan tujuh nama calon Bupati Karawang yakni, Rahmat Hidayat Djati, Sayegi Dewasena, Aep Saepuloh, Acep Jamhuri, Gina Fadlia Swara, Syukur Mulyono, dan Sri Rahayu Agustina.

Voting yang dimulai dari tanggal 16 Mei 2023, tercatat sekitar 2.193 masyarakat Karawang yang telah memberikan vote. Adapun berikut hasil Pollingkita per Kamis 18 Mei 2023.

  1. Rahmat Hidayat Djati, 1.078 suara (46,4%), 2. M Sayegi Dewasena, 938 suara, (41,7%), 3. Aep Saepuloh 152 suara (6,8%), 4. Acep Jamhuri 49 suara (2,2%), 5. Gina Fadlia Swara 40 suara (1,7%), 6. Syukur Mulyono 16 suara (0,7%), 7. Sri Rahayu Agustina, 11 suara (0,3%).
    Direktur Eksekutif Singaperbangsa Barometer, Anton Samudera, mengatakan dengan daftar pemilih sementara (DPS) di Karawang yang berjumlah 1.789.179 pemilih. Dalam vote tersebut pihaknya menggunakan rumus slovin dalam menentukan sampel.

“Karena daftar pemilih tetapnya (DPT) belum resmi ditetapkan, jadi kami pakai DPS sebagai populasi, dan dihitung pakai rumus slovin dengan tingkat kesalahan 5 persen,” kata Anton.

Anton mengatakan setelah dihitung, ditemukan sebanyak 399,9 responden atau dilibatkan 400 responden yang mengisi vote ketujuh bakal Calon Bupati Karawang.

“Sampel nya 400 responden, dan polling itu dilakukan di seluruh kecamatan yang ada di Karawang, per hari Kamis tanggal 18 Mei 2023, yang sudah mengisi polling kandidat Bupati Karawang di Pilkada 2024 sudah masuk 2.193 suara, jadi sudah lebih ini, dan posisi teratas dari 7 nama calon, di isi oleh Ketua DPC PKB Karawang, H. Rahmat Hidayat Djati, kemudian disusul Ketum GMPI, M Sayegi Dewasena, dan ketiga Wabup Karawang, H. Aep Saepuloh,” jelasnya.

Saat dikonfirmasi terkait perolehan suara yang menduduki posisi teratas diantara 7 kandidat Bupati Karawang pada Pilkada 2024 versi Pollingkita. Ketua DPC PKB Karawang, Rahmat Hidayat Djati, mengungkapkan di kontestasi Pilkada 2024 mendatang jika masyarakat dan partainya memberikannya mandat untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Karawang. Ia bakal menerima mandat tersebut dan memperjuangkannya untuk Karawang yang lebih sejahtera.

Untuk mencapai pencalonan di Pilkada 2024, pihaknya menargetkan PKB bisa meraih 15 kursi legislatif kabupaten.

“Berapapun jumlah legislatif yang kita punya, PKB merasa perlu posisi eksekutif (bupati, red),” kata pria yang akrab disapa Rahmat Tolleng, Rabu (17/5) kepada wartawan.

Ia mengatakan dirinya memiliki tekad untuk membangun Karawang lebih baik. “Bukan berarti saya sudah merasa bisa, tapi saya punya tekad membangun Karawang lebih baik lagi,” ucapnya.

Ketua Komisi II DPRD Jawa Barat itu mengatakan saat ini pihaknya bakal fokus pemenangan partainya di Pemilu 2024. Terutama dalam pemilihan legislatif.

“Jika target 15 kursi tercapai dan jika harus berkoalisi dengan partai lain bukan karena kita butuh (kursi tambahan, red), tapi berkoalisi karena satu visi,” jelasnya.

Di sisi lain mengungkapkan, PKB bakal berkoalisi dengan partai yang sepakat memperjuangkan program PKB. Salah satu program yang dimiliki PKB yakni, Rp1 milyar perdesa tiap tahun, dan termasuk pemberian honor guru ngaji. (PA)*

IMG-20230511-WA0076

Nyaleg Lagi, Dede Anwar Hidayat Masih Ingin Mengabdi untuk Masyarakat Dapil VI Karawang

Dr. Dede Hidayat (Dede Anwar)

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR -
Kader PDI-P Karawang yang juga merupakan seorang akademisi dan pengusaha, Dr. Dede Hidayat (Dede Anwar) kembali mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Karawang di Pemilu 2024 melalui Dapil VI (Karawang Timur, Klari, Majalaya, Purwasari dan Ciampel).

Dosen Ilmu Hukum di UBP Karawang ini yang merupakan putra Desa Ciranggon Kecamatan Majalaya tampak ikut dalam jajaran DPC PDI-P Karawang mengantarkan berkas pendaftaran 50 Bacaleg ke kantor KPU Kabupaten Karawang, Kamis (11/5/2023).

Dede Anwar mengatakan, pada Pemilu 2019 dirinya pernah maju nyaleg tetapi saat itu dirinya mengaku belum bersungguh-sungguh berjuang agar bisa lolos sebagai anggota DPRD Karawang.

“Pada saat itu tidak sungguh-sungguh hampir dapat 4.000 suara. Sekarang dengan sungguh-sungguh target suara saya tiga kali lipat dibanding Pemilu 2019,” ucapnya.

Sesuai arahan dari Ketua DPC PDI-P Karawang, ia akan berjuang supaya target 10 kursi di legislatif bisa dicapai.

“Kabupaten Karawang butuh figur putra daerah untuk mengabdikan diri kepada daerah Kabupaten Karawang, supaya masyarakat Kabupaten Karawang dapat merasakan pembangunan nyata,” tutupnya. (red)*

IMG-20230508-WA0104

Kantor KPUD Kabupaten Pemalang Diserbu Ratusan Kader dan Anggota PKS, Begini Penjelasanya

Foto Kader PKS saat berkumpul didepan Kantor KPUD Pemalang

Jendela Jurnalis Pemalang, JATENG -
Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pemalang hari ini melakukan pendaftaran Bakal Calon Anggota DPRD Kabupaten Pemalang ke KPUD Pemalang. Senin (8/5/2023 ).

Ketua DPD PKS Pemalang, Suwarso mengatakan khusus untuk pendaftaran Bakal Calon Anggota DPRD Pemalang ini dilaksanakan secara serentak baik itu DPP maupun DPW pada hari Senin 8 Mei 2023. PKS pemalang, lanjutnya, menggelar parade budaya dan konvoi berjalan kaki dan ontel dari kantor DPTD PKS di jalan . Ahmad Dahlan Sirandu menuju kantor KPU di jalan Ahmad yani, Pemalang.

Dalam konvoi tersebut dimeriahkan atraksi pecut, alunan rebana, pukulan calung dan komunitas ontelis.
“Kita akan menampilkan parade budaya dengan langsung Bersama anggota fraksi PKS DPRD Kabupaten Pemalang " kata Suwarso.

"50 Bacaleg DPRD Pemalang, struktur dan anggota PKS Pemalang serta didampingi juga bacaleg RI dan Provinsi. Kami mengundang kehadiran masyarakat yang simpati terhadap perjuangan pks dari kalangan pemuda, petani, nelayan, komunitas, dan sebagainya,” terang Suwarso.

Parade budaya ini dipilih partai nomor urut 8 ini, sebagai sebuah harapan besar agar ajang pesta demokrasi Pemilu 2024 dapat berjalan dengan suasana kegembiraan bagi setiap rakyat di Kabupaten Pemalang.

Pemilu berjalan dengan penuh jiwa kenegarawanan bagi setiap stakeholder sehingga tercipta suasana yang kondusif.

“InsyaAllah PKS siap bersama rakyat melangkah mengikuti setiap tahapan pemilu dengan semangat kejujuran, keadilan, transparan sekaligus keceriaan setiap rakyat dalam pesta demokrasi,” jelas Suwarso.

Proses pendaftaran calon anggota DPRD Kabupaten Pemalang, juga bersamaan dengan pendaftaran Bacaleg DPR RI di KPU Pusat,

Pendaftaran bakal calon anggota DPRD tingkat provinsi dan DPRD tingkat kota/kabupaten di seluruh Indonesia. (Ragil74)*

IMG-20230508-WA0058 (1)

Targetkan 12 Kursi pada Pemilu 2024, DPD PKS Karawang Resmi Daftarkan Bacaleg DPRD Ke KPUD Karawang

Ketua DPD PKS Karawang Budiwanto beserta jajarannya didampingi Petugas KPU

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR -
DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Karawang mendaftarkan bakal calon legislatif DPRD Kabupaten Karawang ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang.

Mulai pukul 08.00 wib, jajaran pengurus DPD PKS Karawang bersama para kader dan relawan, melakukan konvoi dari kantor DPD Partai PKS Karawang menuju kantor KPU Karawang.

Ketua DPD Partai PKS Karawang, H. Budiwanto mengatakan hari ini Partai PKS serentak mulai dari DPP, DPW, DPD mendaftarkan calon anggota legislatif ke KPU.

"Hari ini DPD Partai PKS Karawang, menyerahkan 544 berkas persyaratan dari 50 orang Bacaleg untuk enam Daerah Pemilihan," ucap H. Budiwanto saat Konferensi pers di kantor KPU Karawang, Senin (8/5/2023).

Di kesempatan ini, H. Budiwanto menegaskan pada Pemilu legislatif 2024, DPD Partai PKS menargetkan 12 kursi.

"Mudah-mudahan target tersebut dapat terealisasi, dan Partai PKS dapat memenangkan Pemilu pada 14 Februari 2024 nanti," tandasnya. (red)*

IMG-20230508-WA0055

Mendekati Akhir Masa Jabatan, Ketua KPU Karawang Mengundurkan Diri

Miftah Faridz

Jendela Jurnalis Karawang, JABAR -
Masyarakat Karawang dikejutkan atas pengunduran diri Miftah Faridz dari Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang. Dirinya, secara tiba-tiba menyatakan mundur dari jabatannya.

Keputusan Miftah Faridz mengungkapkan pengunduran darinya dari jabatannya sebagai Ketua KPU Kabupaten Karawang ini, disampaikan secara langsung dalam kesempatan yang digelarnya di kantor sekretariat KPU Karawang, Minggu (7/5) siang.

"Dalam sebuah proses perjalanan, ada arah kedepan, belok kiri dan kanan atau putar balik. Karena itu, maka izinkan saya secara pribadi untuk menyampaikan pengunduran diri saya sebagai Ketua KPU Kabupaten Karawang," ujar Miftah Faridz kepada wartawan di gedung KPUD Karawang.

Ia menjelaskan, proses pengajuan surat pengunduran dirinya sebagai Ketua KPU Karawang sudah dilakukan dirinya ke KPU RI melalui KPU Provinsi Jawa Barat pada Senin (1/5/2023) di pekan lalu.

"Terhitung pada tanggal 1 Mei 2023 kemarin, surat pengunduran diri saya dari Ketua KPU Kabupaten Karawang sudah diajukan ke KPU RI melalui KPU Provinsi Jawa Barat," jelas Faridz.

Dalam pernyataan pengunduran diri yang dilakukan Miftah Faridz ini, didampingi oleh Ikhmal Maulana, Aceng Kasum Sonjaya dan Mulyana selaku Komisioner KPU Kabupaten Karawang.

Seperti diketahui, Miftah Faridz yang menjabat sebagai Ketua KPU Kabupaten Karawang selama dua periode ini, menyatakan pengunduran dirinya diakhir masa jabatannya yang menyisakan empat bulan lagi.

"Setelah saya beristikharah dan meminta restu dari ibu kandung saya. Dan sukur alhamdulillah, keputusan saya untuk mundur sebagai Ketua KPU Karawang ini sudah direstui oleh keluarga besar saya, utamanya ibu kandung saya," terangnya. (red)*

IMG-20230418-WA0002

Pererat Tali Silaturahmi, H. Bukhori, S.Pd.I Bacaleg Dapil 4 Karawang Menggelar Buka Puasa Bersama

H. Bukhori, S.Pd.I. Bacaleg dari Partai Nasdem untuk Daerah Pemilihan 4 Kabupaten Karawang

Jendela Jurnalis Karawang, Jabar -
Bakal calon legislatif (Bacaleg) Partai Nasdem Daerah Pemilihan (Dapil) 4, H. Bukhori, S.Pd.I menggelar buka puasa bersama dengan lapisan pengurus cabang Partai Nasdem di seluruh Kecamatan Cilamaya wetan, yang bertempat dikediamannya di Desa Rawagempol Kulon, Kecamatan Cilamaya Wetan, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa barat, Senin (17/4/2023).

Tim pemenangan yang diikuti oleh pengurus partai setingkat kecamatan Cilamaya wetan, ranting dan simpatisan masyarakat, terlihat akrab dalam silaturahmi tersebut, mereka saling bersapa dengan Bacaleg dapil 4 tersebut.

Dalam sambutannya, H. Bukhori menyampaikan terimakasih atas kedatangan tim kemenangan, khususnya di Kecamatan Cilamaya Wetan dan memohon maaf apabila sajian atau tempat yang kurang berkenan dalam pelaksanaan acara tersebut

"Hari ini saya mengadakan acara buka bersama dalam rangka mempererat tali silaturrahmi dan memantapkan strategi politik Bacaleg Karawang dari Partai Nasdem Dapil 4," ucapnya.

Diketahui, pada Daerah Pemilihan (Dapil) 4 meliputi 5 Kecamatan diantaranya ;

  1. Cilamaya Wetan
  2. Telagasari
  3. Lemah Abang
  4. Tempuran
  5. Cilamaya Kulon.

"Tim di lapangan harus benar-benar maksimal dan solid, memantapkan strategi politik. Sehingga mencapai target kursi DPRD Karawang dan bisa duduk di gedung DPRD pada pemilu tahun 2024 nanti," tegasnya.

Berkali-kali dirinya menyampaikan, bahwa pada tahun 2024, Kecamatan Cilamaya Wetan harus punya anggota DPRD dan menjadikan Putra Cilamaya untuk duduk di gedung Dewan tersebut.

Dalam acara buka puasa bersama yang dihadiri oleh ketua DPC Cilamaya Wetan beserta para jajaran pengurus ranting di 12 Desa tersebut H. Bukhori mengharapkan keseriusan seluruh jajaran Partai Nasdem untuk dapat lebih bersinergi lagi dalam melakukan kegiatan Partai menjelang Pemilu 2024 yang akan datang.

“Kiranya seluruh jajaran pengurus dan anggota Partai Nasdem,dapat lebih bahu membahu dalam berjuang untuk bangkit dan melesat menuju keberhasilan meraih empati masyarakat," harapnya.

Selain itu, H.Bukhori pun menekankan agar semua pengurus harus selalu siap untuk melakukan kegiatan Partai Nasdem sedini mungkin.

"Jangan malu-malu untuk senantiasa melakukan kebaikan dan ikhtiar dalam meraih simpati masyarakat terhadap tujuan partai Nasdem," pungkasnya. (P)*

IMG-20230121-WA0055

Kunjungi Karawang, Anies Baswedan Disambut Meriah Relawan

Foto Anies Rasyid Baswedan dalam kunjungannya di Karawang

Jendela Jurnalis Karawang -
Anies Rasyid Baswedan, bakal calon Presiden 2024 yang diusung Partai Nasdem mengunjungi Kota Pangkal Perjuangan, Kabupaten Karawang, Sabtu (21/1/2023).

Rombongan Anies tiba kota industri ini sekira pukul 10.30 WIB, langsung menuju RM Soto Gempol dan disambut Ketua DPD Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustofa, para Pengurus dan Kader Partai Nasdem Kabupaten Karawang serta relawan.

Seusai menikmati makan siang, Anies dan rombongan langsung menuju Masjid Jami’ Aliyah di Jalan Interchange Tol Karawang Barat.

Kemudian setelah salat Zuhur berjamaah, Anies berkesempatan melakukan silaturrahmi dengan keluarga besar H. Husen yang merupakan seorang pengusaha sukses, pemilik mebel Sakinah yang masih berada di lokasi Masjid Aliyah.

Selanjutnya, sekira pukul 13.00 WIB, Anies dan rombongan bergerak menuju lokasi Final Tournament “Saan Mustopa Cup Volley Ball” yang diselenggarakan oleh Saan Mustopa Center (SMC) Karawang, di Lapangan Volly Kecamatan Tegalwaru,  Desa Cintalaksana.

“Alhamdulillah hari ini tanggal 21 Januari 2023, kami para relawan antusias menyambut kedatangan Bapak Anies Baswedan dari mulai perbatasan Bekasi ke Karawang. Kemudian makan siang di Soto Gempol, selanjutnya shalat dzuhur di Masjid Aliyah. Dan kemudian langsung ke Tegalwaru untuk menyaksikan dan menyerahkan piala kepada para juara turnamen voli,” ujar Elyasa Budiyanto, SH, kepada media ini.

Sebetulnya, kata dia, ini adalah siklus 5 tahunan. Karena pada 5 tahun yang lalu waktu zaman Prabowo-Sandi dan Tim Relawan Prabowo-Sandi, dirinya adalah ketuanya.

“Dan sekarang saya di Forum Komunikasi Anies Baswedan Kabupaten Karawang merupakan relawan-relawan Prabowo-Sandi sesungguhnya. Kami saat ini hijrah kepada Anies Baswedan,” tegas Elyasa.

“Saya kira kemenangan Pak Anies Baswedan untuk wilayah Karawang 60 persen, karena dahulu Prabowo-Sandi juga 60 persen. Kami yakin, Insyaallah Pak Anies Baswedan juga 60 persen,” timpalnya.

Elyasa menjelaskan, saat ini sudah ada 13 organ relawan yang tergabung dalam Forum Komunikasi (FORKOM) Relawan Anies Baswedan Kabupaten Karawang.

“Forum Relawan Anies Kabupaten Karawang memiliki satu tujuan memenangkan Anies Baswedan sebagai Presiden Indonesia tahun 2024. Untuk itu, harus selalu bersinergi, solid serta terus memperluas jaringan,” tutupnya. (Red)

IMG-20230108-WA0011

Bersatu Untuk Kedaulatan Rakyat, Delapan Parpol Nyatakan Sikap Menolak Pelaksanaan Pemilu 2024 Digelar Melalui Sistem Tertutup

Foto para Ketua Umum Partai yang menyatakan sikap

Jendela Jurnalis Jakarta -
Delapan partai politik yaitu Partai Golkar, PPP, PAN, PKB, Nasdem, PKS, Demokrat dan Partai Gerindra menyatakan sikapnya menolak pelaksanaan pemilu 2024 digelar dengan sistem tertutup.

Pertemuan tertutup delapan Partai bertujuan untuk mengawal pertumbuhan demokrasi Indonesia ke arah yang lebih maju dan meminta mahkamah Konstitusi untuk tetap konsisten dengan putusan MK nomor 22-24/PUU-VI/2008 pada 23 Desember 2008, dengan mempertahankan pasal 168 ayat (2) UU No.7 tahun 2017 sebagai wujud ikut menjaga kemajuan demokrasi Indonesia.

Setidaknya ada lima sikap yang ditunjukan dan dibacakan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Airlangga menyatakan, kedelapan parpol bersatu untuk kedaulatan rakyat. Dia mengatakan bahwa pertemuan ini akan terus dilakukan secara berkala untuk mengawal sikap politik ke delapan partai.

“Kita 8 partai politik bersatu untuk kedaulatan rakyat,” ujarnya, dalam konferensi pers di kawasan Jakarta Selatan, Minggu (8/1/2023).

Berikut lima pernyataan sikap delapan partai politik mengenai sistem proporsional tertutup:

Pertama, kedelapan partai politik menolak proporsional tertutup dan memiliki komitmen untuk menjaga kemajuan demokrasi di Indonesia yang telah dijalankan sejak era reformasi.

Kedua, sistem pemilu dengan proporsional terbuka merupakan pilihan yang tepat dan telah sesuai dengan putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 22-24/PUU-VI/2008 pada tanggal 23 Desember 2008 yang sudah dijalankan dalam tiga kali pemilu.

Gugatan terhadap yurisprudensi akan menjadi preseden yang buruk bagi hukum Indonesia dan tidak sejalan dengan asas nebis in idem.

Ketiga, kedelapan partai politik mendesak KPU tetap menjalankan tugasnya sebagai penyelenggara pemilu dengan menjaga netralitas dan independensinya sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Keempat, kedelapan partai politik mengapresiasi kepada pemerintah yang telah menganggarkan anggaran Pemilu 2024 serta kepada penyelenggara Pemilu terbuka, KPU agar tetap menjalankan tahapan-tahapan Pemilu 2024 sesuai yang telah disepakati bersama.

Kelima, kedelapan partai politik berkomitmen untuk berkompetisi dalam pemilu 2024 secara sehat dan damai dengan tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa agar tetap memelihara stabilitas politik, keamanan, dan ekonomi.

Tokoh Partai yang hadir pada pertemuan tertutup ini yaitu Ketua umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua umum PKB Muhaimin Iskandar, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekjen Nasdem Joni G Plate, Ketua umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Nino Sekjen PPP sedangkan Partai Gerindra Absen. (Red).

IMG-20221225-WA0002-1

Ciptakan Minat dan Bakat Sepakbola, Aris Ahmad Mulyadi, SE. Gelar “Trofeo Aris Cup” di Manggungjaya

Foto bersama saat pembukaan Trofeo Aris Cup

Jendela Jurnalis Karawang -
Dalam rangka mendukung dan mengembangkan bakat maupun bibit muda dalam geliat persepakbolaan di Daerah, Aris Ahmad Mulyadi, SE. membuka turnamen sepak bola antar Kecamatan bertajuk "Trefeo Aris Cup" yang diselenggarakan di Desa Manggungjaya, Kecamatan Cilamaya Kulon, Karawang. Sabtu (24/12/2022).

Perlu diketahui, Aris adalah salah satu Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPRD Kabupaten Karawang Daerah Pemilihan (Dapil) IV dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang meliputi 5 Kecamatan diantaranya Cilamaya Wetan, Cilamaya Kulon, Lemahabang, Telagasari dan Tempuran.

Tak tanggung, belasan Team dari beberapa Kecamatan disekitar ikut berpartisipasi dalam pertandingan yang memperebutkan Trofeo Aris Cup yang digelar selama 2 Hari tersebut.

Foto saat pembukaan Trofeo Aris Cup

Kepada jendralnews.co.id, Aris mengungkapkan bahwa kegiatan yang ia gelar bertujuan untuk menciptakan minat dan bakat dalam persepakbolaan, juga memberikan sarana bagi pesepakbola daerah dalam mencari bibit pesepakbola usia muda.

"Tujuan dari digelarnya trofeo ini adalah dalam rangka menciptakan minat dan bakat dalam sepakbola, selain untuk menyalurkan hobi para pemuda, juga bisa menjadi ajang untuk mencari bibit pesepak bola usia muda," ungkapnya.

Selain itu, Aris juga berpesan kepada para peserta dan penonton untuk menjaga sportivitas. Siap turun kompetisi berarti siap menang dan siap dalam pertandingan.

“Junjung tinggi sportivitas, jaga ketertiban, kedamaian. Sajikan pertandingan yang indah dan menarik. Apapun yang terjadi, harus dinikmati dan diterima,” pesannya.

Lebih lanjut, Aris juga menambahkan bahwa dirinya berharap dengan digelarnya turnamen tersebut, selain bisa mengembangkan olahraga juga bisa menciptakan nilai ekonomi bagi masyarakat sekitar.

"Selain dalam rangja mengembangkan olahraga, saya juga berharap melalui turnamen ini dapat menciptakan dampak peningkatan nilai ekonomi bagi masyarakat sekitar," harapnya. (NN).