Jendela Berita

Prosesi Wisuda Fakultas Kedokteran Unmuh Yogyakarta Berlangsung Penuh Haru

Published by
admin
Foto Keluarga dan Sahabat Almarhumah Nisya usai wisuda berlangsung

Jendela Jurnalis Yogyakarta, JATENG – Prosesi wisuda Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Yogyakarta angkatan Tahun 2023/2024 telah digelar pada Rabu (6/3/24) kemarin.

Prosesi Wisuda tersebut terbilang prosesi paling mengharukan tahun ini. Pasalnya, ada salah satu mahasiswi yang seharusnya mengikuti acara wisuda tersebut, namun nasib berkata lain, lantaran dirinya telah meninggal dunia sebelum digelarnya momen berharga tersebut.

Adalah Nisya Roudoh, Mahasiswi cantik kelahiran 7 Juni 2002 yang sebelumnya wafat pada Tanggal 16 Oktober 2023 lalu, ternyata ditetapkan sebagai lulusan terbaik jurusan kedokteran dengan nilai IPK 3,93 (Summa Cumlaude).

Foto Almarhumah Nisya Roudoh

Tak elak, prosesi wisuda tersebut berjalan dengan diwarnai isak tangis dari beberapa sahabat dan keluarganya. Moment yang selama ini paling ditunggu-tunggu oleh para mahasiswa dan orang tua, namun ternyata Nisya telah berpulang terlebih dahulu menghadap Sang Pencipta.

Selain berhasil menjadi mahasiswi terbaik dijurusannya, Nisya Roudoh juga merupakan sosok mahasiswi kreatif dengan segudang prestasi. Diantaranya, Nisya adalah seorang penghafal Al-Qur’an.

Mengenai prosesi penyerahan Ijazah tanda kelusan, penyerahannya secara simbolis diwakili oleh kedua orang tua Nisya bersama Brian selaku sahabat dekatnya yang juga sesama wisudawan.

“Kami sangat terharu, dan sungguh sangat kehilangan sahabat dan teman seangkatan. Dia salah satu mahasiswi terbaik dengan banyak prestasi,” ungkap Brian kepada Jendela Jurnalis beberapa saat setelah acara wisuda berlangsung.

Selain itu, selama prosesi wisuda berlangsung, salah satu peserta wisuda lainnya yang enggan menyebutkan namanya mengaku bahwa dirinya melihat adanya beberapa keanehan yang membuatnya kaget. Salah satunya ialah saat prosesi penyerahan ijazah untuk Nisya, sepintas dirinya melihat seperti adanya cahaya putih yang mendekat.

Lebih lanjut, saat ditanyakan maksud dari cahaya tersebut, dirinya pun merasa bingung dan menegaskan bahwa cahaya tersebut bukan berasal dari lampu maupun kilatan lampu kamera.

“Entahlah, yang pasti bukan dari kilatan lampu kamera,” pungkasnya.

Sementara itu, ketika hal tersebut dikonfirmasikan kepada pihak keluaga melalui Hj. Nani selaku Ibunda dari Almhumah Nisya, dirinya sama sekali tak kaget. Bahkan dirinya juga bercerita bahwa hal serupa sering terjadi, khususnya dilokasi pemakaman Nisya.

“Banyak juga Siswa Siswi SD didekat lokasi pemakaman Nisya pada jiarah, dan sering ada yang cerita katanya ngeliat cahaya disekitar makamnnya,” timpalnya. (HW/NN)*

admin

Recent Posts

Gelar Raker Tahunan, DWP Aceh Barat Pastikan Anggaran Tersalurkan dengan Tepat

Rapat Kerja Tahunan DWP Aceh Barat Jendela Jurnalis Aceh Barat, ACEH – Dharma Wanita Persatuan… Read More

13 jam ago

RTKB Aktif Terlibat dalam Penanganan Tanggul Citarum Jebol di Desa Pantai Bakti

Penanganan Tanggul Citarum oleh RTKB Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Banjir terjadi di Kampung Bendungan,… Read More

3 hari ago

Gelar Patroli Khusus, Satpol PP Karawang Amankan Lima Pelajar yang Nongkrong di Warnet Saat Jam Belajar di Galuh Mas

Pelajar yang berhasil diamankan dalam patroli khusus Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka menjaga… Read More

2 minggu ago

LDD-KAJ Serahkan Hibah Rompi kepada RTKB Kampung Bungin

Penyerahan Hibah Rompi Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - LDD-KAJ menyerahkan hibah berupa rompi kepada Relawan… Read More

2 minggu ago

Nelayan Tradisional Tangkolak Karawang Mengeluh, Dama : Sedimentasi di Muara Sungai Semakin Parah

Kondisi muara sungai tangkolak Jendela Jurnalis KARAWANG - Nelayan tradisional di kawasan Tangkolak, Desa Sukakerta,… Read More

2 minggu ago

Kegiatan Penanggulangan Abrasi Pantai Muara Bungin Dilakukan oleh Masyarakat, RTKB, dan Pemdes Pantai Bakti

Foto Masyarakat Pantai Bakti saat membuat tanggul penahan abrasi Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Masyarakat… Read More

2 minggu ago

This website uses cookies.