Jendela Jurnalis Karawang, Pada Senin siang (21/03/2022) sekitar pukul 13.30 telah terjadi insiden kebakaran di Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Miftahul Khoirot yang berlokasi di Desa Manggungjaya, Kecamatan Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang.
Dalam insiden tersebut, menurut info yang redaksi terima, ada sekitar 7 santri dan 1 orang pengasuh Ponpes yang meninggal dunia, dan ada beberapa santri yang mengalami luka bakar yang lalu dilarikan ke klinik terdekat untuk pertolongan pertama, hingga kemudian dirujuk ke RSUD Karawang.
Menindaklanjuti hal tersebut, Mulyana S.Hi, selaku Wakil Ketua Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Karawang, tergerak hatinya untuk menyampaikan rasa belasungkawanya langsung mengunjungi Lokasi Kejadian pada malam harinya, kebetulan baru bisa bertemu dengan pihak pengasuh ponpes pada pukul 22.00 (21/02/2022).
Dalam kunjungannya, Mulyana S.Hi menyampaikan Turut Berduka Cita yang mendalam atas musibah yang menelan korban jiwa dan beberapa korban luka lainnya, serta turut mendo’akan agar Keluarga Besar Ponpes Miftahul Khoirot tabah dalam musibah yang terjadi tersebut.
“Saya Pribadi, mewakili Ketua DPC PKB Karawang, menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas kejadian ini, untuk korban meninggal Insya Allah menjadi ahli surga, untuk korban luka-luka semoga lekas sembuh, dan untuk keluarga besar Ponpes Miftahul Khoirot semoga diberikan ketabahan.” Ucapnya di sela-sela kunjungan.
Kemudian Mulyana juga menambahkan, besok Ketua DPW beserta Ketua Umum PKB akan turut berkunjung ke lokasi, guna menyampaikan rasa bela sungkawa dan dukungan moril atas musibah tersebut.
KH. Agus sebagai Pengasuh Ponpes Miftahul Khoirot menyambut hangat kunjungan tersebut, dan berterimakasih atas kepedulian Rekan-rekan dari PKB Karawang.
“Alhamdulilah, Terima kasih untuk kunjungan dan kepeduliannya, atas musibah yang menimpa kami” tutur KH. Agus disela perbincangannya.
Usai dari Ponpes Miftahul Khoirot kemudian Mulyana S.Hi berlanjut ta’ziah ke rumah duka Muzaki (13) salah satu korban meninggal dunia dari musibah kebakaran tersebut, yang berlokasi di Desa Rawagempol Wetan, Kecamatan Cilamaya Wetan, untuk menyampaikan Belasungkawa.
Pihak keluarga korban pun menyambut baik, dan berterima kasih atas kunjungannya.
“Terimakasih atas simpati, do’a, Ta’ziah, dan segala bantuannya, kami sadar ini semua adalah kehendak dari Allah SWT, semoga kita tabah menerima musibah ini.” ucap Kyai Syarief mewakili pihak keluarga korban.
(NN)
Penanganan Tanggul Citarum oleh RTKB Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Banjir terjadi di Kampung Bendungan,… Read More
Pelajar yang berhasil diamankan dalam patroli khusus Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka menjaga… Read More
Penyerahan Hibah Rompi Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - LDD-KAJ menyerahkan hibah berupa rompi kepada Relawan… Read More
Kondisi muara sungai tangkolak Jendela Jurnalis KARAWANG - Nelayan tradisional di kawasan Tangkolak, Desa Sukakerta,… Read More
Foto Masyarakat Pantai Bakti saat membuat tanggul penahan abrasi Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Masyarakat… Read More
Penolakan pengerukan pasir ilegal Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Masyarakat Kampung Bungin RT 001 dan… Read More
This website uses cookies.
View Comments
Penyebab kebakaran nya knapa ??