Jendela Jurnalis Karawang, JABAR – Koordinator Wilayah Kecamatan Pendidikan (Korwilcambidik) Kecamatan Jayakerta Drs H. Sudirja, M.Pd., meresmikan gedung Sekolah di SDN Kemiri V Kecamatan Jayakerta, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Senin (29/1/24).
Peresmian dipimpin oleh Kepala Sekolah SDN Kemiri V dan ditandai dengan gunting pita oleh Korwilcambidik Kecamatan Jayakerta H. Sudirja, M.Pd.
Hadir juga dalam acara peresmian tersebut Kepala Sekolah SDN se-Kecamatan Jayakerta, Ketua PGRI Kecamatan Jayakerta dan Ketua K3S berserta jajaranya.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah Kemiri V H. Jatmo berharap semoga gedung Sekolah Kecamatan Jayakerta menjadi gedung sekolah percontohan yang sudah standar nasional dan harus dijaga dan dipelihara, terkait kebersihannya pun tetap dijaga. Senin (29/01/24).
Selanjutnya, dalam sambutanya, Korwilcambidik Kecamatan Jayakerta H. Sudirja, M.Pd., menjelaskan bahwa bangunannya sudah bagus berstandar nasional dan cukup megah.
Selain itu, H. Sudirja, M.Pd., juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Karawang, dan berharap agar hal tersebut dapat menjadi suatu percontohan untuk sekolah lainnya.
Sementara itu, Napin selaku Ketua PGRI ketika dikonfirmasi awak media mengucapkan rasa syukurnya atas pembangunan yang sudah merata hampir ke setiap pelosok.
“Ini semoga menjadi percontohan buat sekolah lain, sudah standar nasional, dan saya berpesan kepada para dewan guru dan masyarakat sekitarnya bisa menjaganya agar terpelihara secara maksimal,” tuturnya. (Rey)*
Editor : Nunu Nugraha
Rapat Kerja Tahunan DWP Aceh Barat Jendela Jurnalis Aceh Barat, ACEH – Dharma Wanita Persatuan… Read More
Penanganan Tanggul Citarum oleh RTKB Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Banjir terjadi di Kampung Bendungan,… Read More
Pelajar yang berhasil diamankan dalam patroli khusus Jendela Jurnalis Karawang, JABAR - Dalam rangka menjaga… Read More
Penyerahan Hibah Rompi Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - LDD-KAJ menyerahkan hibah berupa rompi kepada Relawan… Read More
Kondisi muara sungai tangkolak Jendela Jurnalis KARAWANG - Nelayan tradisional di kawasan Tangkolak, Desa Sukakerta,… Read More
Foto Masyarakat Pantai Bakti saat membuat tanggul penahan abrasi Jendela Jurnalis Bekasi, JABAR - Masyarakat… Read More
This website uses cookies.